Hidup Tanpa Sastra
Posted September 21, 2011
on:- In: Puisi
- Leave a Comment
Betapa bisa kurasakan
Hidup tanpa sastra
Kering
Tak ada keindahan
Hanya kegersangan
Yang menyelimuti
Saban hari
Mendengarkan alunan musik
Mendendangkan lagu
Memandangi bunga
Ditiupi sepoian angin
Dikelilingi daun-daun yang berguguran
Menatap langit dan pergerakan awan
Biasa saja rasanya
Tak ada keindahan
Tak ada sentuhan estetika yang terasa
Semuanya kering kerontang di jiwa
Ahhh… rupanya
Ada yang hilang pada diri ini
Sastra
Barangkali aku memang telah melupakannya
Pantas saja tak banyak kesan memori yang terikat kuat di kedalaman hati
Meski banyak sekali moment-moment spesial yang terjadi dalam kurun beberapa bulan belakangan
Maka ijinkanlah aku duhai jiwa
Untuk menyatu dengan keindahan yang bisa kucipta lewat sastra
Hingga keras hati ini kembali lembut layak sutera
Biar bisa kunikmati belaian hari dengan sepenuh keagungan cinta
Berkibarlah engkau duhai jiwa
Ke atas langit bersama sastra
Semoga kan kau dapatkan semua
Dari apa yang engkau kehendaki di dunia
Leave a Reply